Senin 21 Sep 2020 13:58 WIB

Total Positif Covid-19 di Papua Capai 5.046 Kasus

Warga Papua yang dirawat tercatat 1.376 orang dan dinyatakan sembuh 3.594 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Papua, dr Silwanus Sumule.
Foto: Antara
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Papua, dr Silwanus Sumule.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Papua menyatakan jumlah kasus terkonfirmasi positif terjangkit virus corona baru saat ini tercatat mencapai 5.046 orang. Jubir STPP Covid-19 Papua dr. Silwanus Sumut di Jayapura, Senin (21/9), mengaku terjadi kenaikan jumlah warga yang positif Covid-19 yang tersebar di beberapa kabupaten dan kota.

Selain meningkat kasus konfirmasi positif, hal serupa terjadi di kasus kematian yang secara komulatif tercatat 76 orang tersebar di tujuh kabupaten dan kota, namun yang tertinggi terjadi di Kota Jayapura sebanyak 45 kasus. Sedangkan warga yang dirawat karena positif seluruhnya tercatat 1.376 orang dan dinyatakan sembuh 3.594 orang.

Baca Juga

Diakui, penerapan protokol kesehatan harus benar-benar dilakukan di masyarakat baik itu penggunaan masker, jaga jarak maupun mencuci tangan sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Tim STPP Covid-19 Papua siap berkolaborasi dengan pemda dan kabupaten agar bersama-sama dapat menekan laku penyebaran virus tersebut, kata dr Silwanus Sumule.

Kepala Dinkes Kota Jayapura dr. Nyoman Antari secara terpisah mengatakan, tercatat tiga puskesmas sempat ditutup akibat tenaga kesehatannya terjangkit Covid-19. Dua di antaranya yakni puskesmas Elly Uyo di Polimak dan puskesmas Jayapura Utara di Klofkam kini sudah beroperasi kembali.

Sedangkan puskesmas Kwano di Entrop, Senin (21/9) ditutup dan pelayanan kesehatan dialihkan ke puskesmas Hamadi atau Elly Uyo akibat seluruh nakesnya menjalani test usap setelah salah satu nakes meninggal probabel Covid-19.

photo
Ventilasi Durasi Jarak - (Republika)

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement