Sabtu 22 Aug 2020 21:45 WIB

Jaksa Agung: Ruang Kerja Saya Ikut Terbakar

Kebakaran juga menghanguskan sejumlah ruang kerja Jaksa Agung Muda Pembinaan.

Rep: Bambang Noroyono / Red: Ratna Puspita
Sejumlah petugas pemadam kebakaran saat memadamkan api di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Sabtu (22/8).
Foto: Putra M Akbar/Republika
Sejumlah petugas pemadam kebakaran saat memadamkan api di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Sabtu (22/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin mengatakan ruang kerjanya di Gedung Utama Kejaksaan Agung (Kejakgung) hangus terbakar. Tak cuma ruang kerjanya, kebakaran hebat yang melanda gedung lembaga penuntutan tersebut juga melahap sejumlah ruang kerja Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan seperti ruang Biro Kepegawaian, Biro Keuangan, dan Biro Perencanaan.

“Yang terbakar ini gedung utama pembinaan. Di situ ada biro kepagawaian, biro keuangan, dan perencananaan. Ruang kerja saya juga iya, terbakar itu,” kata Burhanuddin saat meninjau kebakaran Gedung Kejakgung di Jakarta Selatan, Sabtu (22/8). 

Baca Juga

photo
Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin datang ke lokasi kebakaran gedung Kejaksaan Agung RI pada Sabtu (22/8) sekitar pukul 21:15 WIB. Burhanuddin masih terus memantau upaya pemadaman yang dilakukan unit Damkar dari seluruh Jakarta. - (Republika/Bambang Noroyono)
 

Kebakaran hebat melahap Gedung Utama Kejakgung sejak sekitar pukul 19:10 WIB.  Sampai sekitar pukul 21:30 WIB upaya pemadaman terus dilakukan. 

Ada sekitar 27 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Jaksa Agung Burhanuddin, memantau langsung pemadaman. 

Ia datang ke lokasi pemadaman sekitar pukul 21:15 WIB. Sampai berita ini diturunkan, Burhanuddin masih terus memantau upaya pemadaman yang dilakukan unit Damkar dari seluruh Jakarta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement