Selasa 19 May 2020 23:43 WIB

Dandim Serahkan Bingkisan Lebaran ke Panti Asuhan di Sangihe

Penghuni panti asuhan juga merupakan bagian dari generasi penerus bangsa.

Bingkisan Lebaran (Ilustrasi).
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Bingkisan Lebaran (Ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,TAHUNA -- Komandan Kodim 1301/Sangihe Sulawesi Utara Letkol Inf Rachmat Christanto memberikan bingkisan lebaran kepada penghuni panti asuhan Siti Maryam Tahunadalam rangka mewujudkan kepedulian terhadap anak yatim di bulan penuh berkah ini.

DandimLetkol Inf Rachmat Christantodi TahunaSelasa mengatakan bingkisan yang diberikan kiranya dapat membantu penghuni panti asuhan dalam menyambut lebaran. "Semoga bingkisan yang diberikan dapat memberikan semangat dan kebahagiaan bagi anak-anak yatim dalam menjalankan ibadah puasa serta merayakan Idul Fitri," kata Dandim.

Selain itu kata dia, bingkisan yang diberikan kiranya dapat membantu meringankan beban penghuni panti dalam masa pendemi Covid-19 ini. Menurut Dandim, membantu anak yatim piatu merupakan amanah yang diberikan Allah kepada setiap umat.

"Anak yatim diamanahkan oleh Allah untuk disantuni sebagaimana kita menyantuni diri sendiri dan keluarga," kata dia.

Menurut Dandim, penghuni panti asuhan juga merupakan bagian dari generasi penerus bangsa yang harus dibina dan dibimbing untuk meraih cita-cita mereka.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XIII Kodim 1301/Sangihe, Ny Lina Rachmat Christanto berharap semoga bingkisan dan santunan yang diberikan bisa bermanfaat bagi semua penghuni panti asuhan.

"Kami berharap semoga bingkisan dan santunan yang diberikan bermanfaat dan bisa menumbuhkan keceriaan serta kebahagiaan bagi anak-anak penghuni panti asuhan Siti Maryam ini," kata dia.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement