Selasa 21 Apr 2020 06:52 WIB

BMKG Prediksi Seluruh Wilayah DKI akan Hujan Hari Ini

Secara umum suhu udara di DKI Jakarta berkisar 24 hingga 32 derajat Celcius.

Hujan diprakirakan mengguyur Jakarta di Hari Kartini hari ini.
Foto: Twitter/@TMCPoldaMetro
Hujan diprakirakan mengguyur Jakarta di Hari Kartini hari ini.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan akan mengguyur seluruh wilayah di Provinsi DKI Jakarta Selasa (21/4). Bertepatan dengan Hari Kartini ini, hampir semua wilayah DKI akan basah.

Dikutip dari laman resmi www.bmkg.go.id, hujan ringan diperkirakan mengguyur kawasan Kepulauan Seribu pada pagi dan dini hari. Sementara pada sore dan malam hari, masyarakat diimbau untuk mewaspadai potensi hujan disertai kilat dan petir dengan durasi singkat di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Baca Juga

Sementara pada pagi dan dini hari cuaca di ketiga wilayah tersebut diperkirakan cerah berawan. Di wilayah Jakarta Pusat didominasi awan cerah dan hujan hanya sekali mengguyur di malam hari. Hujan juga mengguyur wilayah Jakarta Utara dengan skala ringan pada malam dan dini hari.

Secara umum suhu udara di DKI Jakarta berkisar 24 hingga 32 derajat Celcius. Adapun tingkat kelembabannya antara 80 hingga 95 persen.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement