Selasa 14 Jan 2020 15:16 WIB

Soal Ujian CPNS Libatkan Perguruan Tinggi Hingga BNPT

Penerimaan CPNS 2019 yang akan digelar mulai 27 Januari hingga 28 Februari 2020

Tes CPNS
Foto: Antara
Tes CPNS

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo memastikan kesiapan pelaksanaan tahapan seleksi kompetensi dasar (SKD) penerimaan CPNS 2019 yang akan digelar mulai 27 Januari hingga 28 Februari 2020. Salah satunya, materi SKD yang telah disusun secara komprehensif oleh tim penyusun.

"Soal itu yang nyusun satu tim beberapa perguruan tinggi,  kemudian melibatkan BNPT juga mengenai wawasan kebangsaan dan sebagainya melalui Mendikbud, kami enggak tahu soalnya, tetapi sudah dibuat sedemikian komprehensif," ujar Tjahjo kepada wartawan di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (14/1).

Tjahjo mengatakan, soal tes SKD CPNS 2019 sudah diserahkan pada Senin (13/1), oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim kepadanya sebagai ketua tim pengarah untuk selanjutnya digunakan seleksi SKD di lingkungan kementerian/lembaga maupun Pemerintah daerah. Menurut Tjahjo, antusiasme pelamar CPNS pada tahun 2019 cukup banyak yakni sekitar 4,6 juta pelamar. Sementara formasi yang disiapkan hanya sekitar 154 ribu.

"Memang cukup antusias dari 4,6 juta pelamar, yang lolos adminisistrasi 3,8 juta nanti akan segera mengikuti tes yang mana mohon maaf pemerintah baru bisa menerima 150 ribu dari pendaftar yang empat juta itu,"ujar Tjahjo.

Politikus PDIP itu mengatakan, jumlah formasi yang disiapkan itu sesuai dengan kebutuhan negara saat ini. "Saya kira ini menyesuaikan, kami tidak menambah pegawai administrasi tapi menambah tenaga tenaga yang dibutuhkan, ahli IT, dokter, guru, penyuluh-penyuluh pertanian yang kita tingkatkan," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement