REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka, resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon wali kota Solo ke DPD Jawa Tengah (Jateng). Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto memuji sosok Gibran dengan menyebut ia adalah sosok yang berprestasi.
"Mas Gibran prestasinya sadar politik dan mengenal dunia rakyat," kata pria yang akrab disapa Bambang Pacul di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (12/12).
Bambang juga menilai Gibran bukan sosok yang memanfaatkan nama besar bapaknya untuk menjadi wali kota. Ia memandang Gibran justru mau berjualan martabak.
"Dia lebih baik jual martabak, dia kenali lapangan, dia kenali rakyat melalui itu. Jadi kalau lihat kelebihan orang ya Anda harus berpikir adil dong," ucapnya.
Sebelumnya, Gibran resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Surakarta dalam Pilkada 2020, Kamis (12/12) pagi. "Kami berkumpul di Graha Sabha tidak hanya mengantar seorang Gibran mendaftarkan ke DPD PDIP Jateng, tetapi karena kami disatukan oleh cita-cita yang sama agar Solo melompat lebih maju," kata Gibran di sela acara pemberangkatan rombongan relawan Gibran ke DPD PDIP.
Pada acara pendaftaran Gibran, ia diantar sekitar 1.000 orang relawan pendukung Gibran dengan naik 20 armada bus. Pada acara pemberangkatan, tersebut terlihat Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan istri Gibran, Selvi Ananda mendampingi keberangkatan bersama rombongan menuju Semarang.