Ahad 03 Nov 2019 16:39 WIB

Fahd Pahdepie Daftar Calon Wali Kota ke PAN Tangsel

Fahd semakin menunjukkan keseriusannya untuk berlaga di pilkada 2020,

Bakal calon wali kota Tangerang Selatan Fahd Pahdepie mantap mengembalikan formulir pendaftaran konvensi Partai Amanat Nasional (PAN), Tangerang Selatan, Ahad (3/11).
Bakal calon wali kota Tangerang Selatan Fahd Pahdepie mantap mengembalikan formulir pendaftaran konvensi Partai Amanat Nasional (PAN), Tangerang Selatan, Ahad (3/11).

REPUBLIKA.CO.ID,TANGERANG SELATAN -- Bakal calon wali kota Tangerang Selatan Fahd Pahdepie mantap mengembalikan formulir pendaftaran konvensi Partai Amanat Nasional (PAN).

Seperti pendaftaran-pendaftaran konvensi sebelumnya yang diikuti Fahd, ia didampingi puluhan anak muda lintas komunitas. Tampaknya Fahd serius menggarap segmen pemilih muda, ia kerap hadir dengan pemikiran dan nuansa milenial.

Hal ini menjadi wajar mengingat saat ini Fahd Pahdepie memang merupakan bacawalkot Tangsel termuda. Saat dimintai keterangan, ia menjelaskan, "Saya fokus dan konsisten menggerakkan pemilih muda urban. Saatnya politik digerakkan oleh kaum muda dengan gagasannya," kata Fahd, Ahad (13/11).

Mengenai pedaftarannya ke Partai Amanat Nasional (PAN), Fahd mengaku sudah memenuhi semua berkas yang dipersyaratkan. Menurutnya, selanjutnya tinggal komunikasi yang lebih lanjut dan intens untuk sampai di tahap rekomendasi.

Saat ditanya alasannya mendaftar ke PAN, Fahd menyebut bahwa ia memiliki DNA pergerakan yang sama dengan partai berlambang matahari ini. "Secara DNA organisasi maupun pemikiran, saya sejalan dengan PAN. Mudah-mudahan ini menjadi modal awal untuk menjalin kerjasama yang konkret di Pilkada 2020 mendatang." Tambahnya.

Fahd Pahdepie semakin menunjukkan keseriusannya untuk berlaga di pilkada 2020 nanti. Didampingi para aktivis dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Pemuda Muhammadiyah, dan anak-anak muda lintas komunitas lainnya Fahd yakin mendaftarkan gagasannya untuk memajukan Tangsel melalui PAN.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement