Selasa 29 Oct 2019 13:07 WIB

Setelah Papua, Jokowi Tinjau Posko Pengungsi di Ambon

Di Ambon, Jokowi dijadwalkan akan meninjau posko pengungsi korban gempa

Rep: Sapto Andika Candra/ Red: Esthi Maharani
Bangunan yang rusak akibat gempa bumi di Ambon, Maluku, Kamis (26/9/2019).
Foto: dok. BNPB
Bangunan yang rusak akibat gempa bumi di Ambon, Maluku, Kamis (26/9/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, AMBON -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan rangkaian kunjungan kerjanya ke Ambon, Maluku pada Selasa (29/10) setelah merampungkan kunjungan di Papua dan Papua Barat sejak Sabtu (26/10) lalu. Di Ambon, Jokowi dijadwalkan akan meninjau posko pengungsi korban gempa yang sempat mengguncang wilayah Maluku pada 26 September 2019 lalu.

Dikutip dari siaran resmi istana, Presiden Jokowi hari ini juga akan melakukan dialog dengan tokoh agama dan para penyintas bencana gempa bumi. Selepas itu, Selasa siang ini Jokowi melanjutkan kunjungan ke Palu, Sulawesi Tengah.

Kemudian setibanya di Bandara Mutiara SIS Al-Jufri di Palu, Jokowi diagendakan meninjau pembangunan hunian tetap Duyu di Kecamatan Tatangan. Jokowi juga akan meninjau lokasi hunian tetap Tondo di Kecamatan Mantikurore.

Sebelumnya di Papua, Jokowi sempat meninjau pembangunan kembali perkantoran dan hunian yang rusak akibat kerusuhan di Wamena pada September lalu. Jokowi juga meresmikan Jembatan Youtefa (sebelumnya bernama Holtekamp) di Jayapura. Jokowi juga meninjau rencana pembangunan Papua Youth Creative Hub yang akan mewadahi industri kreatif di sana.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement