REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juliari P Batubara mengaku akan langsung tancap gas menjalankan tugasnya sebagai menteri sosial kabinet Indonesia Maju usai menerima nota penyerahan jabatan dari menteri sosial kabinet Indonesia Kerja Agus Gumiwang Kartasasmita, Kamis (24/10). Usai menyelesaikan upacara serah terima jabatan, dirinya mengaku akan langsung menggelar rapat pimpinan.
"Besok kita sudah mulai rapat per dirjen," kata Juliari kepada wartawan di Kompleks Kemensos, Salemba, Jakarta, Kamis.
Juliari berencana akan langsung melakukan kunjungan kerja ke beberapa daerah untuk melihat program-program kerja yang ada di lapangan dan beberapa fasilitas yang dimiliki mensos saat ini. Daerah yang pertama akan ia kunjungi adalah Jawa Tengah.
"Rencananya Jawa Tengah, setelah itu kita ke Indonesia bagian timur. Jadi nanti kita mau jalan dari timur ke barat," ucapnya.
Presiden Jokowi sebelumnya menegaskan tidak ada visi misi menteri, yang ada hanya visi misi presiden. Untuk itu ia mengaku di sisa dua bulan tahun anggaran 2019 ini dirinya tidak akan membuat banyak program.
"Saya kira tidak ada penambahan program-program baru, waktunya juga tidak memungkinkan anggarannya juga sudah tidak memungkinkan. Tapi bukan berarti mudah, harus memastikan sisa tahun yang berjalan ini benar-benar anggarannya itu tidak hanya habis begitu saja, tapi sesuai dengan sasaran," ujarnya.