Kamis 03 Oct 2019 12:29 WIB

PKB Tunjuk Jazilul Sebagai Pimpinan MPR

Jazilul dinilai mampu melanjutkan rekomendasi hasil kerja MPR periode lalu.

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Teguh Firmansyah
Jazilul Fawaid.
Foto: Antara/Reno Esnir
Jazilul Fawaid.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PKB telah menunjuk perwakilannya untuk duduk di salah satu kursi pimpinan MPR. PKB mengajukan nama Jazilul Fawaid sebagai satu dari sembilan pimpinan di MPR RI. 

Sekretaris Fraksi PKB Neng Eem Marhamah mengatakan, PKB sudah mempertimbangkan dan melihat rekam jejak Jazilul. Dalam hal ini, Jazilul dinilai mampu membawa dan melanjutkan rekomendasi hasil kerja MPR periode lalu. 

Baca Juga

"Maka kemudian pertimbangan partai ada pada kader terbaik PKB ya dan punya pengalaman di bidang itu ketua fraksi MPR PKB yang kemudian kita usung untuk pimpinan MPR, Pak Jazilul Fawaid," kata Eem saat dikonfirmasi, Kamis (3/10).

Jazilul merupakan ketua Fraksi PKB yang pada periode lalu ikut mengawal keputusan dan rekomendasi MPR RI." Jadi kami rasa beliau mumpunilah," ujar Eem menambahkan.

Parpol-parpol lain juga sudah mengusung nama-nama untuk duduk di kursi pimpinan MPR. Golkar mengutus Bambang Soesatyo, Gerindra mengutus Ahmad Muzani, dan PKS mengutus Hidayat Nur Wahid. Kemudian Nasdem mengutus Lestari Moerdijat, PPP mengutus Arsul Sani, lalu PAN mengutus Zulkifli Hasan. 

PDIP dikabarkan akan kembali mengutus Ahmad Basarah. Sementara, Demokrat masih belum mengumumkan perwakilannya di MPR RI. Dari kelompok DPD, Fadel Muhammad menjadi perwakilan pimpinan MPR. 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement