Rabu 18 Sep 2019 18:47 WIB

Peringati Hari Kesehatan Mulut, RS Azra Gelar Open House

RS Azra memberi edukasi cara menyikat gigi yang benar dan praktik gosok gigi.

TK Negeri Motekar mengunjungi RS Azra.
Foto: RS Azra
TK Negeri Motekar mengunjungi RS Azra.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Azra Open House merupakan program kegiatan yang di rancang oleh tim Humart, PKRS dan Event-Creative & BrandComm untuk masyarakat agar dapat mengenal Rumah Sakit (RS) Azra lebih dekat. Program Azra Open House dikhususkan untuk anak-anak sekolah mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA yang sekolahnya terpilih ataupun pihak sekolah yang mengajukan permintaan ke RS Azra untuk dapat mengunjungi RS Azra dengan mendapat materi yang disampaikan langsung oleh narasumber.

Kegiatan yang dilakukan tim dari RS Azra dalam Azra Open House adalah memberikan edukasi terkait kesehatan dengan tema yang berbeda sesuai dengan tema bulanan yang sudah disusun oleh tim RS Azra, ataupun dapat sesuai dengan permintaan dari pihak sekolah. Dan untuk Azra Open House kali ini, RS Azra mengundang TK Negeri Motekar untuk dapat hadir mengikuti agenda acara yang sudah disusun.

Baca Juga

Agenda yang berlangsung tepat dimulai dari jam 08.30 WIB diawali dengan sarapan bersama. Dengan jumlah peserta sebanyak 50 anak ditambah dengan guru-guru baik hati yang mendampingi memberikan keseruan di RS Azra, terbukti dengan riuhnya suara ketika rombongan tiba di Lobi Gedung B RS Azra dan memasuki ruangan. Peserta terdiri dari kelas TK A, kelas TK B1, TK B2, dan TK B3.

Materi yang disampaikan oleh narasumber drg Mutiara Lenggogeni adalah “Cara Menyikat Gigi Yang Benar” dan dilanjutkan dengan praktik menyikat gigi bersama. Sebelum memberikan edukasinya, drg Mutiara memberikan lagu khas untuk memberikan semangat kepada anak-anak yang hadir.

Dengan penuh antusias dan semangat, anak-anak memperhatikan edukasi yang dipaparkan dengan terus menjawab setiap pertanyaan yang dilontarkan oleh narasumber. Menambah kemeriahan dan semangat, panitia memberikan hadiah kepada anak-anak yang berani kedepan mempraktikan gerakan menyikat gigi.

Sikat gigi merupakan hal dasar untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Dengan menyikat gigi sehari dua kali setiap pagi dan malam sebelum tidur, sudah termasuk menjalani yang disebut menjaga kesehatan gigi.

Anak-anak sudah seharusnya membiasakan diri menyikat gigi, karena sejak dini sudah terbiasa berperilaku sehat. Maka dari itu setelah materi edukasipun drg Mutiara mengajak anak-anak untuk sikat gigi bersama, dengan membagikan sikat gigi beserta pastanya anak-anak penuh riang mengikuti gerakan yang diarahkan oleh narasumber.

“Acaranya seru, fun, anak-anak senang dan pastinya mendapat ilmu baru. Dapat hadiah dan ketemu kakak-kakak dr RS Azra yang keren dan ramah. Thanks RS Azra!” tutup Ike Troniya selaku orang tua murid dari TK Negeri Motekar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement