Kamis 12 Sep 2019 10:18 WIB

Polisi Siapkan Dua Rute Perjalanan Pemakaman BJ Habibie

Dua rute disiapkan dari rumah duka BJ Habibie menuju TMP Kalibata.

Rep: Flori Sidebang/ Red: Reiny Dwinanda
Area tugu di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta.
Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Area tugu di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pihak Ditlantas Polda Metro Jaya menyiapkan dua rencana rute untuk iring-iringan pengantaran jenazah Presiden Ketiga Republik Indonesia BJ Habibie, Kamis (12/9). Rute tersebut dimulai dari rumah duka di Patra Kuningan, Jakarta Selatan menuju Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP M Nasir menjelaskan, rute pertama perjalanan dari rumah duka ke TMP Kalibata dimulai dari Jalan Taman Patra Kuningan-Jalan Patra Kuningan Utara-Jalan Rasuna Said-Jalan Gatot Subroto-Jalan Raya Pasar Minggu-Jalan Raya Kalibata-TMP Kalibata.

Baca Juga

"Perjalanan sepanjang 5,3 kilometer dari rumah duka menuju TMP Kalibata diperkirakan membutuhkan waktu tempuh selama 18 menit," kata Nasir dalam keterangan tertulisnya, Kamis.

Nasir menyebut, polisi juga menyiapkan rute alternatif dari rumah duka ke TMP Kalibata. Rute kedua rencananya dimulai dari Jalan Taman Patra Kuningan-Jalan Patra Kuningan VII-Jalan Dukuh Patra -Jalan Mandala Raya-Jalan Rasamala Raya-Jalan Gatot Subroto-Jalan Raya Pasar Minggu-Jalan Raya Kalibata-TMP Kalibata.

"Perjalanan rute alternatif sepanjang 4,1 kilometer dari rumah duka menuju TMP Kalibata diperkirakan membutuhkan waktu tempuh selama 16 menit," ungkap Nasir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement