Kamis 12 Sep 2019 09:51 WIB

Jokowi Melayat ke Rumah Duka BJ Habibie

Jokowi direncanakan bertindak sebagai inspektur upacara.

Rep: Inas Widyanuratikah/ Red: Esthi Maharani
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi putra almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie, Ilham Akbar Habibie (kanan) dan Thareq Kemal Habibie (kiri) berdoa saat melayat di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).
Foto: Antara/HO
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi putra almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie, Ilham Akbar Habibie (kanan) dan Thareq Kemal Habibie (kiri) berdoa saat melayat di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menunjukkan penghormatannya kepada Presiden RI ke-3 BJ Habibie dengan melayat ke rumah duka. Jokowi tiba di rumah BJ Habibie di kawasan Kuningan sekitar pukul 9.20 bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Jokowi berada di dalam rumah duka sekitar 15 menit, ia mengenakan jas hitam dan kemeja putih. "Pagi hari ini saya kembali takziah di kediaman Pak Habibie, meskipun tadi malam sudah ke RSPAD. Ini penghormatan besar kita utk rakyat Indobesia dari pemerintah," kata Jokowi usai melayat, Kamis (12/9).

Ia juga mengatakan, sebagai bentuk penghormatan dari Indonesia, dirinya nanti juga akan hadir pada prosesi pemakaman di Taman Makam Pahlawan Kalibata. Nantinya, Jokowi direncanakan bertindak sebagai inspektur upacara.

Lebih lanjut, ia pun mengajak semua masyarakat Indonesia mendoakan almarhum Habibie. "Kita semua, seluruh masyarakat Indonesia, saya mengajak semua masyarakat mendoakan beliau, agar arwah beliau diterima di sisi Allah SWT di tempat yang paling baik di sisi-Nya," kata dia lagi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement