Rabu 11 Sep 2019 20:42 WIB

Pemakaman Habibie Telah Dipersiapkan di TMP Kalibata

Sedang disiapkan pemakaman di sebelah almarhumah Ibu Ainun Habibie.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Andi Nur Aminah
Seorang perwira menengah TNI AD berdiri disamping peti jenazah almarhum Presiden ke-3 RI, BJ Habibie di Rumah Jenazah Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Seorang perwira menengah TNI AD berdiri disamping peti jenazah almarhum Presiden ke-3 RI, BJ Habibie di Rumah Jenazah Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sekretaris Negara Pratikno menjelaskan bahwa pihaknya telah mempersiapkan proses pemakaman untuk Presiden ke-3 Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie. Rencananya, almarhum akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta Selatan.

"Presiden meminta saya untuk menyiapkan semua yang dibutuhkan, fasilitas keluarga. Untuk malam ini dan pemakaman besok, sudah disiapkan pemakaman di sebelahnya almarhumah Ibu Ainun Habibie," ujar Pratikno di Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (11/9). "Seingat saya sektor 120-121, jadi semuanya sudah siap," lanjutnya.

Baca Juga

Ia berharap persiapan yang akan dilakukan pihaknya besok lancar. Namun, Pratikno belum mau merinci terkait prosesi pelepasan dan akan berkoordinasi dengan keluarga BJ Habibie. "Kami masih akan berkoordinasi dengan keluarga. Suasananya masih berduka, kita harapkan dalam waktu yang sangat singkat," ujar Pratikno.

Dia mengatakan, malam ini sudah bisa ditentukan besok upacara pemakamannya bisa jam berapa. BJ Habibie tutup usia pada pukul 18.05 WIB di usia 83 tahun. Habibie sebelumnya dirawat di ruang Cerebro Intensive Care Unit (CICU) Paviliun Kartika RSPAD sejak 1 September 2019.

Ketua Tim Dokter Kepresidenan (TDK) Prof dr Azis Rani melalui keterangan resmi pada Senin (9/9) menyebutkan Habibie ditangani tim dokter spesialis dengan berbagai bidang keahlian, seperti jantung, penyakit dalam, dan ginjal. Habibie meninggalkan dua anak, yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement