Ahad 07 Jul 2019 10:10 WIB

Sukabumi Aya Aya Wae Festival Jadi Ajang Tahunan

Wali Kota Sukabumi ingin Aya Aya Wae Festival digelar rutin tahunan ke depannya

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Hasanul Rizqa
Kemeriahan Aya Aya Wae Festival di Sukabumi, Sabtu (6/7) malam
Foto: Republika/Riga Nurul Iman
Kemeriahan Aya Aya Wae Festival di Sukabumi, Sabtu (6/7) malam

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI --  Aya Aya Wae Festival disambut antusias warga Kota Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (6/7) malam. Pawai ini yang menampilkan pertunjukkan seni dan budaya yang meriah. Untuk ke depannya, festival tersebut dibuat menjadi agenda rutin tahunan.

Malam lalu merupakan puncak perayaan Aya Aya Wae Festival. Lokasinya digelar di sekitar Tugu Adipura dan Jalan RE Martadinata sejak 5-6 Juli 2019. "Kami memberikan apreasiasi atas terselenggaranya kegiatan yang diinisiasi Polres Sukabumi Kota ini,’’ ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Sabtu (6/7) malam.

Baca Juga

Ia menerangkan, acara ini digelar sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh warga dan elemen masyarakat dalam mendukung keamanan dan ketertiban di wilayah Sukabumi. Acara ini juga menjadi ajang unjuk gigi kesenian lokal.

Misalnya, penampilan seni bola leungeun seuneu atau seni bela diri silat boles dan barongsai. Selain itu, tersedia juga stan pameran dari berbagai instansi pemerintah, TNI/Polri, dan komunitas hingga kalangan jurnalis.

Menurut Fahmi, selama ini masyarakat bersinergis dengan pemerintah dan aparat keamanan dalam menjaga kondusivitas wilayah Sukabumi. Pemkot menyadari benar tanpa adanya dukungan dari warga maka Sukabumi tidak seaman dan sekondusif sekarang.

Itulah sebabnya, kata Fahmi, kebersamaan adalah bagian yang tidak akan dihilangkan dan akan terus dijaga dan dijalin. Ke depan ajang Sukabumi Aya Aya Wae Festival akan dijadikan sebagai agenda tahunan di wilayah Sukabumi.

"Alasannya pada perhelatan pertama ini respons warga sangat luar biasa," kata Fahmi. Targetnya pada tahun selanjutnya akan jauh lebih semarak. Hal ini membutuhkan dukungan semua elemen baik pemeritah dan berbagai komunita untuk terus berkolaborasi.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro mengatakan, ajang festival ini merupakan rangkaian hari Bhayangkara. Harapannya festival ini dapat mengangkat potensi seni budaya dan ekonomi kreatif di Sukabumi.

"Acara ini menjadi agenda rutin tahunan di Sukabumi," cetus Susatyo. Sehingga Sukabumi akan memiliki media untuk menunjukkan berbagai potensi seni dan budaya serta lain sebagainya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement