Rabu 26 Jun 2019 16:39 WIB

Potongan Semu Pesta Diskon Giant Mampang

Pembeli menilai promo harga yang ditawarkan Giant tidak jauh berbeda dengan toko lain

Rep: Muhammad Tiarso Baharizqi/ Red: Friska Yolanda
Calon pembeli mengantre untuk melakukan pembayaran di Supermarket Giant, Mampang Prapatan, Jakarta, Ahad (23/6).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Calon pembeli mengantre untuk melakukan pembayaran di Supermarket Giant, Mampang Prapatan, Jakarta, Ahad (23/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar tentang akan segera tutupnya Giant Ekspres Mampang, Jakarta Selatan, membuat banyak pengunjung datang ke tempat ini untuk berbelanja. Menjelang tutupnya gerai tersebut, pihak Giant Mampang memberlakukan diskon atau potongan harga.  

Diskon tersebut berlaku untuk sebagian produk yang dijual di toko tersebut. Bahkan, pemberitahuan diskon tersebut sudah dipasang di depan pintu masuk toko, "Diskon semua Harga, Semua Harus Terjual Habis!"

Baca Juga

Berdasarkan pantauan di lokasi, diskon yang berlaku untuk sebagian produk di  Giant Mampang mulai dari lima persen sampai 30 persen. Produk yang paling banyak diserbu oleh orang salah satunya adalah produk makanan dan minuman ringan. Diskon Produk makanan dan minuman ringan yang dijual di tempat ini berkisar dari lima persen sampai 20 persen.

Jenis makanan yang paling banyak diserbu adalah cokelat. Terlihat beberapa merek ternama seperti Silverqueen dan Cadburry sudah habis terjual dan hanya menyisakan sedikit saja. Sedangkan untuk minuman, yang paling banyak terjual adalah kopi saset.

Selain itu, warga juga memburu beberapa kebutuhan rumah tangga lainnya. Untuk kebutuhan rumah tangga ini, yang paling banyak diburu warga adalah Detergen, sabun cuci piring dan perlengkapan untuk mandi. Sementara untuk diskon yang berlakukan untuk produk rumah tangga tersebut diskonnya lebih besar ketimbang harga produk makanan dan minuman, yaitu bisa mencapai 20 persen sampai 30 persen.

photo
Calon pembeli saat berbelanja di Supermarket Giant, Mampang Prapatan, Jakarta, Ahad (23/6).

Kabar akan tutupnya Giant Mampang pun sudah banyak tersebar di mana-mana, terutama di internet. Ratusan orang sejak pagi sudah berdatangan dan memadati toko tersebut untuk berbelanja. Bahkan hingga siang ini, pengunjung masih terus berdatangan.

Salah satu warga yang berbelanja di toko tersebut, Didi (42 tahun), mengatakan memang sengaja untuk datang berbelanja ke Giant Express Mampang karena mendengar adanya pesta diskon besar-besaran. Ia mendapatkan kabar tersebut dari media sosial dan televisi.

"Kebetulan lagi lewat dan tahu ada kabar diskon besar-besaran. Makanya saya ke sini," katanya kepada Republika.co.id, Rabu (26/6).

Namun, Didi yang berbelanja bersama istrinya tersebut merasa agak sedikit kecewa setelah datang. Menurutnya, diskon yang diberlakukan tidak begitu besar dan hampir sama dengan promo yang dilakukan toko-toko lainnya.

"Saya kira sama saja dengan supermarket lainnya, saya kira juga akan lebih murah ternyata tidak," Ujar pria yang tinggal di Kalibata tersebut.

Hal yang sama juga diungkapkan Diah, seorang ibu rumah tangga yang berasal dari Pasar Minggu. Diah mengatakan ia baru pertama kali datang dan berbelanja di Giant Express Mampang. Menurutnya, harga diskon yang diberlakukan tidak begitu besar.

photo
Konsumen berbelanja di Supermarket Giant Ekspres, Mampang Prapatan, Jakarta, Ahad (23/6/2019).

"Ya lumayan karena saat ini masuk tanggal tua, tapi tidak sebesar yang saya kira," ujarnya.

Selain Didi dan Diah, salah satu pengunjung yang enggan disebutkan namanya, mengatakan agak bingung  dengan diskon yang diberlakukan di toko tersebut. Beberapa kali ia mengecek struk belanjanya untuk mengetahui apakah ada kesalahan pada struk belanjanya tersebut.

"Saya mau cek dan tanya dulu apakah ada yang salah dengan harganya," katanya.

Hingga saat ini pihak Giant Ekspress Mampang masih enggan untuk dimintai komentar terkait segera tutupnya gerai tersebut. Mereka lebih memilih fokus untuk melayani masyarakat yang datang untuk berbelanja.

Sebelumnya diberitakan, ritel modern yang dimiliki oleh PT Hero Supermarket Tbk, Giant, menutup sejumlah gerainya di Indonesia. Selain Giant Ekspres Mampang, lima gerai Giant lainnya yang akan tutup adalah Giant Ekspres Cinere Mall, Giant Ekspres Pondok Timur, Giant Ekstra Jatimakmur, Giant Ekspres Mitra 10 Cibubur, dan Giant Ekstra Wisma Asri.

photo
Calon pembeli usai berbelanja di Supermarket Giant, Mampang Prapatan, Jakarta, Ahad (23/6).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement