Ahad 02 Jun 2019 15:15 WIB

Jokowi Jadi Irup Pemakaman Ani Yudhoyono

Ani Yudhoyono dimakamkan di TMP, bersebelahan dengan makam Hasri Ainun Habibie.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Ratna Puspita
Presiden Joko Widodo mengiringi jenazah Ibu Negara periode 2004-2014 Ani Yudhoyono saat tiba di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMP) Kalibata, Jakarta, Ahad (2/6/2019).
Foto: ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Presiden Joko Widodo mengiringi jenazah Ibu Negara periode 2004-2014 Ani Yudhoyono saat tiba di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMP) Kalibata, Jakarta, Ahad (2/6/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi inspektur upacara pemakaman jenazah istri dari Presiden ke-6 Republik Indonesia, Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Ahad (2/6). Proses pemakaman ini dimulai pukul 14.30 WIB.

Berdasarkan pantauan, saat tiba di TMP Kalibata, Jokowi mengenakan kemeja putih dibalut dengan jas berwarna biru. Mengawali upacara pemakaman, terlebih dahulu dibacakan riwayat kehidupan Ani Yudhoyono. 

Baca Juga

Kemudian, Presiden Jokowi membacakan apel persada sebelum melepas jenazah. "Saya Presiden RI atas nama negara, bangsa, dan tentara nasional Indonesia, dengan ini mempersembahkan kepada persada ibu pertiwi jiwa raga dan jasa-jasa almarhumah. Nama Hj Kristiani Herawati Yudhoyono," kata Jokowi saat pemakaman di TMP Kalibata. 

"Jabatan ibu negara RI keenam. Putri dari bapak Letnan Jenderal TNI (purn) Sarwo Edhie Wibowo (alm). Yang telah meninggal dunia demi kepentingan serta keluruhan negara dan bangsa," kata Jokowi.

 

Presiden berharap, amal bakti almarhumah selama ini menjadi suri tauladan yang baik serta mendapatkan tempat yang terbaik di sisi Allah. 

Sebelum dimakamkam di TMP Kalibata, jenazah Ani Yudhoyono disemayamkan di kediaman Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor. Momen tersebut bertujuan memberi kesempatan kepada masyarakat yang ingin memberi penghormatan terakhir.

Ani Yudhoyono meninggal akibat sakit kanker darah. Ia meninggal di National University Hospital (NUH), Singapura, Sabtu (1/6) pukul 11.50 waktu setempat. Ani Yudhoyono dimakamkan di TMP Kalibata, bersebelahan dengan makam Hasri Ainun Habibie.

Tampak para tokoh nasional turut menghadiri acara pemakaman Ani Yudhoyono di TMP Kalibata ini, di antaranya yakni Presiden ke lima Megawati Soekarno Putri, Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin, Jaksa Agung HM Prasetyo, 

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kapolri Jendral Tito Karnavian, Ketua DPR Bambang Soesatyo, Wakil Ketua MPR Zulkifli Hasan, dan Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka Masa Bakti 2018-2023 Budi Waseso. 

Hadir pula Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, dan Ketua KPU Arief Budiman. 

Selain itu, tampak pula politikus Golkar Agung Laksono, Dewan Pembina Partai Golkar Akbar Tandjung, Sekretaris Jendral Partai Demokrat Hinca Pandjaitan, dan Jubir Partai Demokrat Imelda Sari. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement