Selasa 21 May 2019 14:51 WIB

Alasan Jokowi Deklarasikan Kemenangan di Kampung Deret

Jokowi akan kembali pembangunan di Kampung Deret.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Muhammad Hafil
Presiden Joko Widodo (Jokowi) siang ini mengunjungi Kampung deret, RT. 14/01, Tanah Tinggi, Johar Baru,  Jakarta Pusat, Selasa (21/5). Saat tiba, Jokowi langsung disambut antusiasme warga.
Foto: Republika/Desy Susilawati
Presiden Joko Widodo (Jokowi) siang ini mengunjungi Kampung deret, RT. 14/01, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (21/5). Saat tiba, Jokowi langsung disambut antusiasme warga.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah dinyatakan unggul oleh KPU, calon presiden dan calon wakil presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin menyampaikan pidato kemenangannya di Kampung Deret, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (21/4) siang.

Jokowi mengaku memilih Kampung Deret sebagai lokasi deklarasi kemenangan untuk melihat kembali hasil pembangunan rumah yang dibangunnya dahulu. "Ya sambil nengok dulu Kampung Deret yang kita bangun," ujar Jokowi.

Baca Juga

Ia juga menyampaikan akan meminta izin kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk melanjutkan kembali pembangunan di pemukiman itu.

"Tadi bisik-bisik masyarakat, Pak dilanjutkan pak. Ini pembangunannya dan sudah saya sanggupi nanti saya mau izin dulu ke gubernur. Ya bangun ini sampai sini nanti teruskan sampai kesana tap tap tap tap," kata dia.

 

Program pembangunan di Kampung Deret, Johar Baru ini dilakukan sejak kepemimpinan Jokowi saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta bersama wakilnya Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Jokowi berhasil menyulap kampung yang tadinya kumuh menjadi lebih bersih.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement