Kamis 04 Apr 2019 11:47 WIB

Jokowi Pulang Kampung, Prabowo Istirahat di Hambalang

Jokowi dan Prabowo kembali kampanye terbuka hari ini.

Rep: Dessy Suciati Saputri, Binti Sholikah/ Red: Elba Damhuri
Jokowi dan Prabowo (ilustrasi)
Foto: Republika
Jokowi dan Prabowo (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan capres dan cawapres mengikuti imbauan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk tak melakukan kampanye terbuka pada hari peringatan Isra Mi'raj yang jatuh pada Rabu (3/4). Capres nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi), pulang ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah. Sementara, capres nomor urut 02, Prabowo Subianto, beristirahat di kediamannya di Hambalang, Jawa Barat.

Jokowi akan berada di Solo selama tiga hari untuk melakukan kegiatan kepresidenan serta berkampanye. Jokowi tiba di Solo pada Selasa (2/4) setelah melakukan kampanye terbuka di Indonesia bagian timur selama beberapa hari.

Kemarin malam, Jokowi menghadiri peringatan Isra Mi'raj di Gor Pandawa Solo Baru, Sukoharjo. Rencananya Jokowi baru akan melanjutkan agenda kampanyenya pada Kamis pagi.

Jokowi mencoba memanfaatkan waktu senggangnya dengan bermain bersama cucunya, Jan Ethes Srinarendra, di Mall Solo Paragon, Rabu (3/4), untuk melepas penat. "Ya untuk refreshing sedikit sama Ethes," kata Jokowi setelah mengajak Ethes bermain di tempat bermain anak, Happy Time.

Jokowi bersama Ethes tiba di Mall Solo Paragon pukul 13.12 WIB. Tampak pula Ibu Negara Iriana Jokowi, Gibran Rakabuming Raka serta istrinya, Selvi Ananda. Jokowi tampak mendampingi cucunya bermain sejumlah permainan, seperti golf, bowling, serta tembak-tembakan.

Jokowi mengaku sudah tiga bulan tak bertemu dengan Ethes. "Yang kangen dia (Ethes)," kata eks wali kota Solo ini.

Jokowi juga sempat menjalani agenda kepresidenan dengan melakukan silaturahim bersama Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) dan Perkumpulan Penggilingan Padi dan Pengusaha Beras Indonesia (Perpadi) se-Jawa Tengah di GOR Diponegoro, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Rabu (3/4).

Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Kapolda Jateng Irjen Pol Condro Kirono, serta Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Jokowi yang kali itu mengenakan kemeja putih tiba sekitar pukul 10.00 WIB. Para peserta langsung menyambut Jokowi dengan meminta bersalaman dan swafoto.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi meminta salah satu petani, pengusaha penggilingan padi, serta seorang pedagang pupuk untuk maju mengemukakan kendala selama ini.

Biasanya Presiden Jokowi memberikan sepeda kepada warga saat kunjungan kerja ke daerah. Namun, karena masa kampanye, ia tak memberikan sepeda. "Ini biasanya kalau naik ke panggung saya kasih sepeda. Namun, pilpres tidak boleh, saya ganti dengan foto. Foto ini bisa ditukar dengan 20 sepeda," kata Jokowi berkelakar.

Silaturahim dengan Jokowi itu dimanfaatkan para petani untuk menyampaikan keluh kesahnya. Mereka mengeluhkan mengenai kurangnya pasokan pupuk bersubsidi. Seorang petani, Paniyo, mengaku memiliki 1 hektare sawah.

Warga Pilangsari, Ngrampal, Sragen, tersebut menyatakan tanaman padi yang dia tanam di lahan 1 hektare tersebut bisa menghasilkan 9,5 ton gabah.

Paniyo mengaku menggunakan pupuk tambahan di samping pupuk bersubsidi. "Karena pupuk subsidi kurang, kami memakai pupuk tambahan sehingga bisa menghasilkan 9,5 ton per hektare," kata dia kepada Jokowi.

Seorang penjual pupuk, Slamet Riyadi, juga mengeluhkan kurangnya pasokan pupuk subsidi. Ia menjual pupuk subsidi seberat 50 kilogram seharga Rp 90 ribu, sedangkan pupuk nonsubsidi 10 kilogram seharga Rp 60 ribu.

"Yang subsidi selalu kurang. Petani mengeluh kekurangan pupuk. Musim ini jatahnya dikurangi hampir sepertiga. Saya ini berhubungan langsung dengan petani setiap hari selalu kurang," ujar warga Sumberlawang, Sragen, tersebut.

Jokowi mengaku heran dengan adanya keluhan kekurangan pupuk subsidi. Menurut dia, produsen pupuk menyatakan bahwa produksi melimpah. "Saya tanya produsen pupuk produksi melimpah, tapi tanya penjual pupuk dan petani masih kurang. Ini sebenarnya ada apa," kata Jokowi.

Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto, sedianya dijadwalkan menghadiri peringatan Isra Mi'raj di Lapangan Istana Maimun, Medan, Rabu (3/4). Namun, Prabowo membatalkan kedatangannya pada acara tersebut.

Ketua Panitia Ronny Rezkita Siregar mengatakan Prabowo mengurungkan kedatangannya karena tak ingin dianggap melakukan kampanye. “Sekarang ini lagi libur. Jadi, Pak Prabowo tidak hadir karena tidak ingin kedatangannya disalahartikan sebagai sebuah kampanye,” kata dia berdasarkan keterangan tertulis yang dikirim Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement