Rabu 27 Mar 2019 23:41 WIB

dr Gamal Albinsaid Beri Pesan Untuk Generasi Milenial UBSI

Jangan biarkan matahari berlalu tanpa meninggalkan karya yang bersinar terang.

dr Gamal Albinsaid (kedua dari kanan) berfoto dengan penanya di acara seminar dan talk show tokoh milenial di UBSI Kampus Cengkareng.
Foto: Dok UBSI
dr Gamal Albinsaid (kedua dari kanan) berfoto dengan penanya di acara seminar dan talk show tokoh milenial di UBSI Kampus Cengkareng.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Tokoh social entrepreneur dr Gamal Albinsaid memberikan pesan untuk generasi milenial Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI). Hal itu ia utarakan  dalam acara Seminar dan Talk Show Tokoh Milenial yang  diselenggarakan di UBSI Kampus Cengkareng,  Jalan Kamal Raya nomor 18,  Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (27/3).

“Anak muda seperti matahari di siang hari, bersinar sangat terang,  maka jangan biarkan matahari berlalu tanpa meninggalkan karya yang bersinar terang,” kata dr Gamal Albinsaid seperti dikutip dalam rilis UBSI yang diterima Republika.co.id, rabu (27/3).

Lelaki berusia 29 tahun ini juga memaparkan, generasi milenial  butuh kebebasan sehingga perusahaan atau kampus harus mengkondisikan agar generasi milenial  nyaman dan mampu berinovasi.

“Generasi milenial  itu kreatif dan punya banyak inisiatif serta miliki kemampuan yang besar. Namun,  kekurangannya mudah bosan dan memiliki ego yang tinggi, sehingga harus diarahkan dengan baik,” jelasnya.

photo
Para peserta seminar dan talk show tokoh milenial di UBSI kampus Cengkareng berfoto bersama dengan dr Gamal Albinsaid.

Gamal Albinsaid menjelaskan, untuk menghadapi segala permasalahan dan kendala dalam menjalankan program, buat skala prioritas, dahulukan yang lebih sesuai dengan kapasitas dan keahlian yang dimiliki. “Peran teknologi sangat membantu kita dalam berinovasi, maka buatlah karya yang berbeda dan bermanfaat,” tutur dr Gamal.

Selaras dengan dr  Gamal Albinsaid, Rektor UBSI, Dr Moch  Wahyudi mengatakan,  kampus UBSI yang berbasis ICT mendukung dan memfasilitasi mahasiswa untuk tingkatkan karya kreatifnya dan tumbuhkan ide inovasinya melalui pembinaan dalam wadah BSI Innovation Center (BIC).

“BIC akan membina dan mengarahakan mahasiswa untuk berinovasi dan memberi manfaat bagi masyarakat sekitar melalui ide dan karya terbaiknya,”  ungkap Wahyudi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement