REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dalam pemilu pada April 2019 nanti. Di hadapan ribuan pengemudi truk yang berkumpul di Tanjung Priok pada Ahad (17/3) kemarin, Presiden menitip pesan kepada para sopir untuk mengajak keluarga dan tetangga bersama-sama mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) April nanti.
"Saya titip untuk 17 April 2019. Ajak kawan-kawan kita, teman-teman kita saudara untuk berbondong bondong ke TPS gunakan hak pilih. Jangan sampai ada yang golput," jelas Jokowi.
Jokowi memandang, suara rakyat pada pesta demokrasi pada April nanti akan menentukan nasib Bangsa Indonesia ke depannya. Selain kepada sopir truk, Jokowi juga meminta tolong Forum Betawi Rempug (FBR) untuk tidak golput. Dalam kunjungan FBR ke Istana Bogor pada Senin (18/3) pagi ini, Jokowi meminta FBR bisa mengajak orang untuk menggunakan hak pilih dan tidak golput.
"Mudah-mudahan kita bisa wujudkan itu semua. Untuk pengamanan TPS dan mendorng orang untuk tidak golput. Keberanian orang untuk datang ke TPS. Pak Jokowi meminta tolong untuk mengawal itu," kata Ketua Umum FBR Lutfi Hakim.