Selasa 26 Feb 2019 18:04 WIB

Menteri Agraria: Negara tidak akan Ambil Alih Konsesi Lahan

Negara tetap menghormati kepastian hukum konsesi lahan.

Rep: Sapto Andika Candra/ Red: Nur Aini
Menteri Agraria dan Tata Ruang, Sofyan Djalil
Foto: Republika TV/Surya Dinata
Menteri Agraria dan Tata Ruang, Sofyan Djalil

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR/BPN) Sofyan Djalil memastikan bahwa posisi negara tidak akan mengambil alih konsesi lahan yang belum habis periodenya. Pernyataannya mengklarifikasi anggapan umum bahwa pemerintah 'memaksa' pemilik konsesi untuk mengembalikan lahannya kepada negara. Sofyan menegaskan bahwa negara tetap mengormati kepastian hukum atas konsesi yang diberikan.

"Nggak nggak (ambil alih). Itu kepastian hukum harus kita jamin. Tetapi kalau ada yang mau kembalikan maka pemerintah dengan terbuka dan senang hati akan menerima dan kemudian akan bagikan menjadi bagian reforma agraria," kata Sofyan di Istana Negara, Selasa (26/2).

Baca Juga

Ia menjelaskan, proses yang diharapkan pemerintah adalah pengembalian konsesi oleh pemilih secara suka rela. Baru setelahnya pemerintah akan menerima dan memanfaatkan lahan tersebut dalam program reforma agraria. Artinya proses yang terjadi bukan ambil alih dalam arti 'paksaan' pemerintah namun pengembalian secara suka rela.

Sofyan juga menampik bahwa pernyataan Capres nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi), dalam acara 'Konvensi Rakyat' di Sentul Bogor pada Ahad (24/2) lalu tidak secara spesifik menyasar pada pengusaha tertentu. Menurutnya, pernyataan bahwa pemerintah menunggu pengembalian konsesi ditujukan secara umum kepada seluruh pemilik konsesi.

"Nggak, nggak ada menyasar siapa, itu umum saja saya pikir. Statement umum dalam rangka menciptakan ekonomi yang lebih berkeadilan. Tapi pemerintah tidak akan mengambil tanah itu karena untuk menjamin kepastian investasi," katanya.

Di acara 'Konvensi Rakyat' di Sentul, Bogor pada Ahad (24/2) malam, Jokowi sempat menyinggung soal kepemilikan konsensi lahan dalam skala besar yang dimiliki sejumlah pengusaha. Jokowi mengaku siap menerima bila ada konsensi yang dikembalikan kepada pemerintah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement