Jumat 21 Dec 2018 12:04 WIB

Libur Nataru, Prediksi Puncak Kedatangan ke Lombok

Bandara Lombok membuka posko terpadu untuk persiapan Nataru

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Penumpang berjalan menuju pesawat di apron Bandara Lombok International Airport (LIA) di Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa (23/5). Berdasarkan data pihak otoritas Bandara LIA jumlah penumpang pada 2016 di LIA terca
Foto: Antara/Ahmad Subaidi
Penumpang berjalan menuju pesawat di apron Bandara Lombok International Airport (LIA) di Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa (23/5). Berdasarkan data pihak otoritas Bandara LIA jumlah penumpang pada 2016 di LIA terca

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK TENGAH -- General Manager Lombok International Airport I Gusti Ngurah Ardita memperkirakan adanya peningkatan jumlah penumpang pesawat pada masa libur Natal dan tahun baru (Nataru) sebanyak dua persen. 

"Untuk prediksi arus kedatangan diperkirakan akan terjadi pada 21, 26 dan 26 Desember 2018. Kemudian untuk prediksi puncak keberangkatan diperkirakan akan terjadi pada 27 Desember 2018 serta 2 dan 6 Januari 2019," ujar Ardita saat membuka posko terpadu angkutan udara Nataru di Lombok International Airport, Kabupaten Lombok Tengah, NTB, Jumat (21/12).

Ardita menyampaikan, posko terpadu angkutan udara Nataru dilaksanakan untuk menjamin kesiapan atas fasilitas penunjang operasional dan pelayanan bandara bagi pengguna jasa bandar udara. Selain itu posko ini juga untuk menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan operasional bandara. Untuk posko sendiri akan mulai dilaksanakan selama H-5 Natal hingga H+5 tahun baru.

"Semoga kegiatan posko angkutan udara nataru dapat berjalan lancar, aman dan terkendali sehingga kita dapat memberikan pelayanan terbaik untuk para pengguna jasa kebandarudaraan," kata Ardita. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement