Rabu 05 Dec 2018 01:07 WIB

Bandung akan Terapkan Aturan Pengurangan Kantong Plastik

Pemkot Bandung sedang menyiapkan petunjuk teknisnya melalui peraturan wali kota

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Esthi Maharani
Sampah plastik
Foto: abc news
Sampah plastik

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan menerapkan aturan pengurangan kantong plastik. Kebijakan yang merupakan implementasi dari Peraturan Daerah (perda) Kota Bandung nomor 17 tahun 2012 tentang pengurangan kantong plastik ini tengah disiapkan petunjuk teknisnya melalui peraturan wali kota (perwal).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung Salman Fauzi mengatakan saat ini perwal tersebut masih dalam pembahasan. Nantinya perwal akan berisi konsep dan petunjuk penerapannya.

"Saat ini masih bersifat rancangan peraturan walikota yang masih dalam proses pembahasan, maka rancangan tersebut belum juga dapat dijadikan acuan," kata Salman kepada Republika, Selasa (4/12).

Ia menuturkan tim masih membahas agar perwal yang nantinya diterbitkan bisa menjadi aturan yang matang. Sehingga implementasi di lapangan bisa segera dilakukan secara menyeluruh.

Ia menyebutkan perwal tersebut akan mengatur tentang upaya-upaya pengendalian penggunaan kantong plastik di Kota Bandung. Termasuk juga peran serta masyarakat dan pegusaha ritel hingga pedagang dalam penerapannya.

"Disamping itu juga substansi tentang kesanggupan pelaku usaha dan penyedia kantong plastik untuk menyediakan kantong plastik yang ramah lingkungan," ujarnya.

Ia menegaskan aturan pengurangan kantong plastik ini tidak hanya diberlakukan kepada swalayan atau pusat perbelanjaan saja. Tapi juga menyasar pada masyarakat luas hingga pasar tradisonal.

"Pengurangan penggunaan kantong plastik tersebut akan dilakukan di semua lini, tapi bertahap," ucapnya.

Terkait dengan beredarnya banner larangan Pemkot Bandung dalam penggunaan kantong plastik pada Desember ini, ia mengaku pihaknya belum memberlakukan hal tersebut. Saat ini aturan tersebut masih bersifat anjuran atau imbauan. Diharapkan tumbuh kesadaran masyarakat untuk lebih peduli akan kelestarian lingkungan, salah satunya dengan mengurangi kantong plastik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement