Rabu 24 Oct 2018 22:03 WIB

GT Cikarang Utama Dibongkar, Rekayasa Lalin Disiapkan

Pemerintah bersama Jasa Marga sebelumnya telah menyampaikan rencana pembongkaran.

Sejumlah kendaraans antre  di Pintu masuk Tol Cikarang Utama, Jakarta, Saabtu (9/6).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Sejumlah kendaraans antre di Pintu masuk Tol Cikarang Utama, Jakarta, Saabtu (9/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Antipasi kemungkinan terjadinya kemacetan parah di jalan Tol Jakarta-Cikampek disiapkan selama pembongkaran gerbang Tol Cikarang Utama.

"Saya sudah diundang rapat tentang rencana pemindahan gerbang Tol Cikarut (Cikarang Utama). Ini berkaitan dengan antisipasi pengamanan dan kemacetan selama pembongkaran dan pembangunan gerbang tol baru," kata Kapolres setempat AKBP Slamet Waloya, di Karawang, Rabu (24/10).

Pemerintah bersama Jasa Marga sebelumnya telah menyampaikan rencana pembongkaran gerbang Tol Cikarang Utama. Sebagai gantinya, Jasa Marga sebagai Badan Usaha Jalan Tol di Ruas tol Jakarta-Cikampek akan memindahkan Gerbang tol ke dua titik.

Dua titik tersebut ialah di wilayah Cikopo dan di wilayah Sadang, Purwakarta. Pemindahan gerbang Tol Cikarang Utama itu sendiri di antaranya atas pertimbangan pengoperasian jalan tol layang Jakarta Cikampek (Japek Elevated II) serta untuk kemudahan transaksi.

"Untuk pelaksanaan pembangunan gerbang tol pengganti gerbang Tol Cikarang Utama itu, dari informasi yang kami terima akan digelar pada 2019," katanya.

Kapolres menyatakan kalau pembongkaran gerbang Tol Cikarang Utama dan pembangunan gerbang tol baru itu akan mengakibatkan kemacetan di jalan Tol Jakarta-Cikampek.

"kami akan melakukan antisipasi rekayasa lalulintas jika nantinya terjadi kemacetan. Ini sudah kami siapkan, salah satunya adalah dengan penguraian kendaraan atau pengalihan jalur. Kemudian kita juga melakukan penebalan petugas kepolisian," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement