Senin 14 May 2018 12:17 WIB

Penggeledahan di Sidoarjo, Densus 88 Tangkap 5 Orang

Tim Densus 88 juga mengamankan beberapa bahan peledak aktif dari tempat tersebut

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Bilal Ramadhan
Borgol. Ilustrasi
Foto: Antara/Zabur Karuru
Borgol. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Markas Besar Polri membenarkan informasi terkait adanya upaya penjinakkan bom di Dusun Urang Jedong, Perumahan Puri Maharani Blok A 4 Nomor 11 RT 13/05, Mesangan, Sukodono, Sidoarjo, Senin (14/5). Lima orang ditangkap dalam penggeledahan tersebut.

"Iya benar, informasinya seperti itu," ujar Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri Inspektur Jenderal Polisi Setyo Wasisto di Markas Besar Polri, Jakarta, Senin (14/5).

Polres Sidoarjo, Polda dan Densus 88 sudah berada di lokasi untuk mengamankan jalannya pengambilan bahan peledak tersebut. Berdasarkan informasi yang dihimpun, dalam penangkapan tersebut sempat diwarnai dengan baku tembak oleh Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror.

Belum diketahui apakah dari peristiwa itu memakan korban jiwa baik dari terduga teroris maupun polisi. Bahkan, dalam penggerebekan itu, Tim Densus 88 juga mengamankan beberapa bahan peledak aktif dari tempat tersebut.

Saat ini, polisi masih terus melakukan pemeriksaan soal tersebut. Polisi juga berupaya menjinakkan bom di tempat tersebut.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement