REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan belum mengambil sikap untuk bergabung dengan salah satu partai politik (Parpol). Namun, Gatot mengatakan tetap menjalin komunikasi dengan semua parpol.
"Saya katakan, saya gak berpartai di manapun juga saat ini. Saya belum ambil sikap apapun juga," kata Gatot di Gedung Perpustakaan Nasional, Jakarta, Rabu (25/4).
Namun Gatot masih menjaga hubungan baik dengan semua partai. Gatot realistis bila ingin maju menjadi capres syaratnya harus dengan mengantongi 20 persen suara di Pemilu 2014. Dan kenyataannya tidak ada satupun parpol yang bisa mengajukan capres sendiri untuk Pemilu 2019. Partai harus berkoalisi untuk memenuhi syarat ambang batas pegajuan bakal capres atau presidential threshold.
Gatot mengatakan dirinya punya jaringan di semua partai terutama partai yang punya kursi di parlemen. Selama menjadi panglima TNI, Gatot menjadi mitra kerja Komisi I DPR RI. Walau sekarang tak lagi menjabat Panglima TNI, Gatot tetap menjaga hubungan baik dengan kolega di DPR yang juga notabene politikus partai.
"Kan untuk jadi presiden sekarang ini dengan aturan UU yang ada harus 20 persen kan? Selama saya belum diangkat, saya kan enggak bisa mengatakan saya maju dengan partai ini atau partai ini," ujarnya.