Ahad 01 Apr 2018 00:40 WIB

Puti Senam "Kabeh Sedulur" Bersama Warga Sumenep

Lagu "Kabeh Sedulur" adalah lagu yang liriknya diciptakan oleh Saifullah Yusuf.

Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno (kiri).
Foto: ANTARA FOTO/Didik Suhartono
Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, SUMENEP — Calon Wakil Gubernur Jawa Timur 2018 nomor urut 2, Puti Guntur Soekarno, melakukan senam bersama dengan warga Kabupaten Sumenep, Madura. Dia senam diiringi dengan lagu "Kabeh Sedulur".

"Mari berpolitik dengan gembira. Mari sambut kegiatan politik dengan hati riang gembira. Mari bersenam bersama," katanya di Sumenep, Sabtu (31/3) sore.

Puti berada di Sumenep sejak Sabtu siang untuk menghadiri sejumlah kegiatan dan salah satunya adalah senam bersama dengan warga di pelataran parkir timur Taman Adipura di Kecamatan Kota.

Ia pun mengajak kaum ibu mampu dan terus memiliki serta menularkan motivasi positif kepada anak-anaknya guna menjalani hidup dengan optmistis.

Setelah memberikan sambutan singkat, cucu Presiden Soekarno itu pun bersenam bersama dengan warga Sumenep yang memenuhi pelataran parkir timur Taman Adipura dengan diiringi lagu "Kabeh Sedulur". Puti didampingi sejumlah pengurus perempuan DPC PDI Perjuangan dan istri Wakil Bupati Sumenep, Nia Achmad Fauzi ketika bersenam bersama dengan warga setempat.

Sebelumnya, Puti menghadiri Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) PDI Perjuangan Sumenep dan silaturrahim di Ponpes Darut Thoyyibah di Desa Legung Timur, Kecamatan Batang Batang.

Pilkada Jatim 2018 yang akan digelar pada 27 Juni itu diikuti oleh dua pasang calon gubernur-wakil gubernur, yakni Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak di nomor urut 1 dan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno di nomor urut 2. Lagu "Kabeh Sedulur" adalah lagu yang liriknya diciptakan oleh Saifullah Yusuf atau Gus Ipul dan menjadi lagu kampanye pasangan nomor urut 2 tersebut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement