Selasa 20 Feb 2018 22:19 WIB

Mahasiswa NTT Yogya Dukung Pasangan Harmoni

Mahasiswa juga menolak cagub yang sedang bermasalah dengan hukum.

Mahasiswa NTT di Yogyakarta.
Foto: Istimewa.
Mahasiswa NTT di Yogyakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aliansi Mahasiswa Nusa Tenggara Timur (NTT) Yogyakarta resmi mendukung pasangan calon gubernur (cagub) NTT Benny K Harman dan Beny A Litelnoni (Harmoni). Mereka berharap pasangan Harmoni bisa terpilih sebagai gubernur NTT periode 2018-2023.

“Kami mendukung pasangan Harmoni lantaran track record keduanya sangat bagus di mata masyarakat selama ini,” kata Ketua Aliansi Mahasiswa NTT Yogyakarta, Geovani Sarwolfram, dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Selasa (20/2).

Menurut Geovani, program-program yang ditawarkan pasangan Harmoni yang mengedepankan kepentingan petani dinilai sangat bagus. Selain itu, secara kepribadian, pasangan Harmoni dipandang santun dalam bersikap dan dalam bertutur kata.

Mahasiswa NTT di Yogyakarta, lanjut Geovani, juga menyatakan penolakannya terhadap cagub yang sedang bermasalah dengan hukum. Sebab, jika terpilih nanti, kandidat itu hanya akan melahirkan kebingungan serta ketimpangan dengan hal yang diinginkan masyarakat NTT.

“Kami menolak calon gubernur yang antitoleransi dan antikeberagaman karena NTT merupakan provinsi yang sangat plural dan menjunjung tinggi perbedaan,” ungkap Geovani.

Dia menegaskan, mahasiswa NTT pun menolak cagub yang mempunyai sikap premanisme karena seorang pemimpin yang dibutuhkan adalah orang yang mempunyai tingkat kesantunan dalam bersikap dan bertutur kata yang tinggi.

Geovani pun mengimbau kepada seluruh keluarga besar mahasiswa Yogyakarta yang berada di NTT agar bisa konsisten memilih cagub yang terbaik. Sebab, hanya dengan menitipkan amanah kepada orang yang tepatlah NTT dapat mencapai kesejahteraan yang diimpikan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement