Rabu 24 Jan 2018 14:28 WIB

Gempa Susulan, Warga Lebak Kembali Panik

Gempa bumi berkekuatan 5,1 SR ini terjadi pukul 13.31 WIB di Lebak, Banten.

Rep: Singgih Wiryono/ Red: Winda Destiana Putri
Pusat gempa di Lebak, Banten, Rabu (24/1) siang.
Foto: Twitter BMKG
Pusat gempa di Lebak, Banten, Rabu (24/1) siang.

REPUBLIKA.CO.ID, LEBAK -- Gempa susulan kembali terjadi di wilayah Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, gempa bumi berkekuatan 5.1 Skala Richter (SR) tersebut terjadi pukul 13.31 WIB di kedalaman 42 kilometer.

Letak gempa sendiri berjarak 72 Kilometer Barat Daya Kabupaten Lebak, Banten. Ketua Tagana Kabupaten Lebak, Aan Wiguna mengatakan, saat terjadinya gempa susulan, warga yang ada di dekat posko desa Cimandiri, Kecamatan Panggarangan Kabupaten Lebak sempat panik.

"Iya, panik ada yang menyelamatkan diri dan barang-barang berharga lagi," ujar dia kepada Republika, Rabu (24/1).
 
Aan mengatakan, gempa susulan tersebut tidak terlalu lama seperti gempa sebelumnya, juga tidak terlalu kuat. Namun demikian, kepanikan warga sempat membuat sedikit kegaduhan di sekitar posko.
 
"Iya, tapi kami mengimbau kembali ke warga agar tetap tenang," jelas dia.
 
Sebelumnya, BMKG membeberkan informasi peringatan telah terjadi gempa susulan dengan kekuatan 5.1 SR. Gempa tersebut berada di titik koordinat 7.19 Lintang Selatan dan 106.07 Bujur timur. Gempa tersebut dijelaskan tidak berpotensi tsunami.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement