Sabtu 09 Dec 2017 21:57 WIB

Pesan Prabowo untuk Marsekal Hadi dan Jenderal Gatot

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Agung Sasongko
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto (kiri) berjabat tangan dengan mantan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (kanan) usai upacara serah terima jabatan (sertijab) Panglima TNI di Mabes TNI, Cilangkap Jakarta, Sabtu (9/12).
Foto: Republika/Mahmud Muhyidin
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto (kiri) berjabat tangan dengan mantan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (kanan) usai upacara serah terima jabatan (sertijab) Panglima TNI di Mabes TNI, Cilangkap Jakarta, Sabtu (9/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengucapkan selamat atas diangkatnya Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, pada Jumat (8/12) kemarin.  "Kita berdoa beliau semoga selalu beliau diberi keberhasilan dalam menjalankan tugas yang berat," kata Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (9/12).

Tidak lupa Prabowo juga mengucapkan terima kasih atas berakhirnya kepemimpinan TNI dibawah komando Jenderal Gatot Nurmantyo. Ia memuji Gatot yang telah menorehkan banyak prestasi selama memimpin TNI.

"Terima kasih atas pengabdian dan prestasi-prestasi yang beliau capai dibawah kepemimpinan Pak Gatot. Saya kira TNI mencatat banyak prestasi, untuk itu saya hargai," ucapnya.

Prabowo juga mempersilahkan dan berterima kasih kepada Gatot apabila nantinya memilih bergabung ke partainya, namun dirinya tidak ingin membebani Gatot. "Saya kira beberapa bulan beliau ingin konsolidasi dulu," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement