Kamis 01 Jun 2017 02:04 WIB

Lagu-Lagu Perjuangan Melantun di Puncak Kelimutu

Danau Kelimutu. (Republika/Prayogi)
Foto: Republika/Prayogi
Danau Kelimutu. (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, ENDE, NTT -- Puncak Kelimutu terasa berbeda pada Rabu (31/5) pagi. Keindahan danau tiga warna dan alam di sekelilingnya mendadak diselimuti nuansa khidmat kala lagu-lagu perjuangan melantun dari kelompok paduan suara muda-mudi Ende.

Mengenakan kain khas motif Nusa Tenggara Timur, mereka menyanyikan lagu mulai dari Indonesia Raya, Indonesia Tanah Air Beta dan lainnya.

Tidak hanya itu, puisi dan juga sajak disajikan oleh sejumlah seniman. Mereka secara bergantian membaca puisi yang juga bertema perjuangan.

"Dia Ratunya Inggit, Berhati Bunga Melati, Semangat Jiwa Ksatria, Menembus Ruang dan Waktu," begitu penggalan puisi yang dibacakan oleh salah satu seniman.

Pementasan dari Wayang Ajen juga menambah kekhidmatan. Setidaknya ada dua cerita yang dimainkan dalang Wawan Ajen. Bukan pementasan besar dengan ragam set wayang dengan alunan musik, namun sebuah cerita yang dimainkan sederhana dengan mengunakan potongan daun yang menyerupai Burung Garuda.

Tema yang dibawa adalah mencari air suci dan keridhaan Tuhan dengan menegakkan Pancasila. Acara tersebut merupakan bagian dari rangkaian "Parade Pesona Kebangsaan"dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila.

"Presiden Soekarno menemukan Pancasila di Ende karena merenung bersama alam, hewan dan berkomunikasi dengan manusia. Acara ini bentuk kejayaan Pancasila bersama alam yang indah, dan destinasi yang menawan seperti Danau Kelimutu," ujar Wawan Gunawan, Kepala Bidang Wisata Budaya Asdep Segmen Personal Kementerian Pariwisata dalam pernyataanya.

Seperti diketahui, acara "Parade Pesona Kebangsaan" dalam menyambut Hari Lahir Pancasila yang dilaksanakan di Ende, Nusa Tenggara Timur juga didukung oleh Kementerian Pariwisata.

Rangkaian acara masih akan berlanjut pada malam nanti, diantaranya Parade Pesona Budaya di Lapangan Pancasila serta malam renungan Pancasila yang akan dilangsungkan di Taman Renungan.

Selanjutnya acara puncak akan dilaksanakan esok hari dan akan dihadiri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Eko Putro Sandjojo yang sebelumnya akan diawali dengan parade perahu di dermaga Pelabuhan Ende.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement