Rabu 19 Apr 2017 19:29 WIB

Kemenangan Anies-Sandi Versi Hitung Cepat, MPJ: Terima Kasih kepada Allah SWT

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Angga Indrawan
Pasangan Cagub Cawagub DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menggelar konferensi pers di Posko Pemenangan Paslon Anies-Sandi Kertajaya, Jakarta, Rabu (19/4).
Foto: Republika/ Wihdan
Pasangan Cagub Cawagub DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menggelar konferensi pers di Posko Pemenangan Paslon Anies-Sandi Kertajaya, Jakarta, Rabu (19/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Dewan Syuro Majelis Pelayan Jakarta (MPJ) Didin Hafidhuddin bersyukur atas kemenangan pasangan nomor tiga Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam Pilkada DKI Jakarta putaran dua, Rabu (19/4). Ia menilai ini sebagai pertolongan Allah pada umat Islam di Indonesia.

"Alhamdulillah puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat karunia dan pertolonganNya kepada umat Islam Indonesia khususnya umat Islam Jakarta," katanya, Rabu (19/4).

Ia bertakbir tiga kali dan mengatakan kemenangan ini adalah bukti. Bahwa ikhtiar yang sungguh-sungguh dari semua pihak disertai dengan doa yang tulus kepada Allah SWT bisa menghantarkan pada kemenangan.

Wakil Ketua Pertimbangan MUI Pusat ini pun menyampaikan rasa terima kasihnya pada segenap ulama. "Saya juga ingin menyampaikan penghargaan yang tinggi pada Habib Rizieq dan para habib, kiai, ustaz dan para tokoh lainnya yang sudah mampu menyusun barisan yang rapi untuk meraih pertolongan dari Allah SWT," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement