Rabu 19 Apr 2017 13:49 WIB

Harapan BJ Habibie untuk Gubernur DKI Terpilih

Rep: Novita Intan/ Red: Yudha Manggala P Putra
Presiden ketiga RI, BJ Habibie mencoblos di TPS 05 Kuningan Timur RT 04/05 Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (19/4). Habibie datang bersama cucunya M Pasha NF Habibie ke TPS tersebut.
Foto: Republika/Novita Intan
Presiden ketiga RI, BJ Habibie mencoblos di TPS 05 Kuningan Timur RT 04/05 Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (19/4). Habibie datang bersama cucunya M Pasha NF Habibie ke TPS tersebut.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden ketiga Indonesia, Baharuddin Jusuf (BJ) Habibie memiliki harapan tersendiri untuk gubernur DKI Jakarta terpilih. Harapannya terkait pemerataan kerja dan penguatan produk dalam negeri.

Menurutnya, pemimpin DKI Jakarta harus bekerja keras agar setiap orang mendapat kesempatan kerja. Selain itu, penggunaan produk lokal juga harus diutamakan. Hal ini ujar dia menyangkut besarnya efek domino (multiplier effect) yang ditimbulkan.

Habibie pun berharap pemenang dalam Pilkada DKI Jakarta putaran kedua ini merupakan pribadi yang terbaik di antara calon lainnya. "The best must win, yang terbaik untuk rakyat. Saya bersyukur masyarakat Jakarta sangat dinamis, kritis, pluralistik, tidak SARA. Cari yang the best and just good enough yang terbaik cukup untuk melaksanakan tugasnya," ujar dia.

Pilkada DKI 2017 putaran kedua digelar hari ini, Rabu 19 April 2017. Ada dua pasangan calon yang bertarung dalam pemilihan ini, yakni pasangan nomor urut 3 Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, serta pasangan nomor urut 2 Basuki Tjahja Purnama dan Djarot Saifulah Hidayat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement