Sabtu 15 Apr 2017 00:26 WIB

Sandiaga Dengarkan Masukan Peserta Pelatihan OK OCE

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Ilham
 Sandiaga Uno.
Foto: dok.Istimewa
Sandiaga Uno.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengisi pelatihan kewirausahaan OK OCE kepada puluhan pemuda di Bintaro, Jakarta Selatan. Sandi mengaku senang dengan semangat anak-anak muda untuk menjadi wirausahawan.

"Saya melihat ada semangat dari para pemuda-pemuda yang ikut program OK OCE ini," kata Sandi di Jakarta, Jumat (14/4).

Sandi mengatakan, kebanyakan keluhan dari para peserta adalah terkait permodalan. Permodalan, menurutnya, memang penting. Tetapi hal itu harus ditunjang dengan skill atau kemampuan dan juga jejaring. Jika semua itu dimiliki, kemungkinan berhasil lebih tinggi.

"Kami menghadirkan pelatihan dulu, karena diberi modal tapi belum ada pelatihanya belum ada jejaringnya, kemungkinan kegagalan dalam berbisnisnya itu sangat tinggi," ujar dia.

"Jadi kita bilang harus ikut dulu pelatihannya hingga tuntas, membangun jejarinya, punya mentornya, baru kita sandingkan dengan penyedia modal," kata Sandiaga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement