Selasa 11 Apr 2017 11:49 WIB

Tiga Alasan Novel Diteror Menurut Mantan Penasihat KPK

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Nur Aini
Novel Baswedan di antara para jurnalis
Foto: Raisan Al Farisi/Republika
Novel Baswedan di antara para jurnalis

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan penasihat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abdullah Hehamahua mengatakan, ada tiga hal yang menjadi alasan penyidik KPK Novel Baswedan diteror dengan disiram air keras saat dalam perjalanan ke rumahnya usai shalat Subuh di masjid.

Abdullah menjelaskan, alasan pertama yakni karena KPK menjadi musuh bersama atau common enemy dari semua jenis koruptor, baik yang ada di kementerian, lembaga negara lain, maupun di masyarakat. "Jadi dapat diprediksi bahwa Novel dianiaya oleh agen-agen koruptor di atas, agar mereka dapat lolos dari jeratan hukum," kata dia kepada Republika.co.id, Selasa (11/4).

Alasan kedua, kata Abdullah, karena Novel selain sebagai penyidik juga menjadi ketua wadah pegawai KPK sehingga harus mewakili aspirasi pegawai yang sangat muak dengan ulah koruptor lantaran tidak henti-hentinya menggerogoti uang negara.

Ketiga, Abdullah memaparkan, teror penyiraman air keras tersebut karena Novel sedang menangani kasus besar yakni korupsi megaproyek KTP-el yang melibatkan sebagian kalangan politikus di parlemen. "Novel sedang menangani kasus KTP-el yang melibatkan sebagian anggota penting di DPR," kata dia.

 

"Saran dan doa saya ke saudara Novel, tabah, tetap istiqamah, dan jangan mau ditakut-takuti oleh koruptor. Jika niat ikhlas, insya Allah saudara Novel akan menjadi seorang syuhada kalau ditakdirkan meninggal dalam proses penegakkan hukum," ujarnya.

Baca juga: IPW Sebut Penyiraman Air Keras Novel Baswedan Teror dari Pengecut

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement