REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Angin puting beliung disertai hujan deras yang terjadi, Kamis (30/3) sore, membuat sejumlah rumah warga di kota Medan, Sumut, rusak. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Manajer Pusat Pengendalian Operasi BPBD Kota Medan M Yunus mengatakan, puting beliung tersebut terjadi di kelurahan Sudirejo I, kecamatan Medan Kota. Atas kejadian itu, sembilan rumah warga dilaporkan rusak.
"Terjadi angin puting beliung disertai hujan deras pada Kamis sore tadi dengan kerusakan bangunan rumah lima persen hingga 40 persen," kata Yunus, Kamis (30/3) malam.
Yunus mengatakan, fenomena alam ini banyak merusak bangunan rumah warga di bagian atap. Banyak seng yang lepas akibat tiupan angin puting beliung tersebut.
"Untuk korban jiwa dan korban luka-luka dalam kejadian ini nihil," ujar Komandan Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana BPBD Medan ini.
Saat ini, Yunus mengatakan, petugas BPBD Medan telah melakukan pendataan rumah warga yang rusak. BPBD pun, lanjutnya, akan segera memberikan bantuan kepada warga yang rumahnya rusak.
"Petugas telah melakukan persiapan kaji cepat dan pelayanan darurat untuk pemberian bantuan. Selain itu, juga melakukan koordinasi dengan aparat kecamatan kelurahan, lingkungan," kata Yunus.