REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama, blusukan di Jalan Kalibaru Barat IV, Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara. Dalam blusukannya pada Kamis (23/3) siang itu, Ahok menjenguk tiga warga lanjut usia yang mengalami sakit stroke dan lumpuh.
Ahok mengaku blusukannya kali ini memang sengaja mengunjungi warga yang sakit untuk memberikan semangat. "Ada yang sakit stroke dan lumpuh, jadi kami jenguk,'' katanya. ''Ada keluarga tim kami juga yang sakit.''
Ahok mengaku tak menyinggung soal kampanye saat menjenguk warga. Ia juga mengaku tak peduli dengan pilihan warga di putaran kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017.
"Ya ngobrol saja, kasih semangat kan. Ada beberapa kan sudah pasti nggak bisa pilih kita juga kan. Minimal kita ya doanya aja gitu loh," ujar Ahok.