REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Penjabat Wali Kota Yogyakarta, Sulistyo meminta para orang tua dan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terkait maraknya aksi penculikan anak. Bahkan, Sulistyo meminta para guru melakukan edukasi terhadap siswanya agar lebih berhati-hati terhadap orang tak dikenal.
"Kita harus semakin waspada terhadap gejala penculikan anak. Kita harus preventif anak-anak harus dipantau orang tua harus semakin hati-hati dan memberikan pesan pada anak-anak agar jangan mudah mau diajak orang lain," katanya, Selasa (21/3).
Sulistyo juga meminta para guru untuk meningkatkan kewaspadaan dan berperan melakukan edukasi terhadap anak agar anak-anak bisa melakukan kewaspadaan sendiri. "Guru juga harus mengedukasi agar anak-anak kalau ada yang tidak kenal jangan mudah ikut," katanya.
Sulistyo sendiri mengaku prihatin atas maraknya kasus penculikan. Bahkan, belum lama ini dilaporkan ada upaya penculikan terhadap seorang anak di daerah Pasar Ikan Hias Yogyakarta.