Selasa 07 Mar 2017 16:21 WIB

Tiket KA Lebaran Sudah Tersedia 17 Maret

 Warga antre untuk mendapatkan tiket Kereta Api di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Senin (26/12).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Warga antre untuk mendapatkan tiket Kereta Api di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Senin (26/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tiket kereta api untuk musim Lebaran 2017 sudah bisa dibeli pada 17 Maret 2017.Vice President Corporate Communications PT Kereta Api Indonesia Agus Komarudin mengatakan tiket mulai bisa dibeli pada H-90 atau 17 Maret 2017. "Itu untuk keberangkatan H-10 sampai dengan H+10 Lebaran," kata Agus saat bincang-bincang di Jakarta, Selasa (7/3).

Agus menambahkan kemungkinan pihaknya akan mengoperasikan tiga rangkaian kereta baru untuk Lebaran 2017. "Kemungkinan ada rangkaian KA baru," katanya. 

Untuk mengantisipasi banyaknya calon penumpang yang mengakses situs KAI untuk mendapatkan tiket, dia mengatakan pihaknya telah menyiapkan sejumlah server gate yang akan menampung banyaknya pengakses. "Jadi kalau dibagi bisa beberapa 'pintu' itu tidak akan terganggu atau down, mungkin hanya antre saja," katanya. 

Dia menyebutkan ketika dibuka akses pemesanan tiket elektronik lewat situs, jumlahnya bisa sampai tiga juta pengakses. "Para pelanggan kami mengincar tanggal-tanggal favorit, biasanya mulai libur, dan untuk tahun ini diperkirakan tanggal 22 Mei sudah libur," katanya. 

Tahun lalu, PT KAI menyiapkan lebih dari empat juta kursi kereta api (KA) reguler atau 200 kursi per harinya untuk angkutan mudik Lebaran 2016. 

Pada angkutan Lebaran 2016, ada 344 perjalanan KA reguler untuk jurusan mudik ke Jawa dan Sumatera yang disiapkan. Jumlah tersebut naik dari Lebaran tahun sebelumnya sebanyak 340 perjalanan. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement