REPUBLIKA.CO.ID, AMBON -- Lapangan Merdeka Kota Ambon, Provinsi Maluku telah dipadati ratusan peserta pawai taaruf pada Kamis (23/2), pagi. Pawai taaruf ini termasuk dalam rangkaian acara Tanwir Muhammadiyah yang digelar di Islamic Center Ambon pada Jumat-Ahad (24-26/2).
Tampak sejumlah peserta mulai berdatangan secara berduyun-duyun. Mereka dari kalangan anak-anak sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), dan sekolah menengah atas (SMA). Ada juga dari kalangan mahasiswa dan orang dewasa.
"Banyak yang ikut pawai, ada dari SD, SMP, SMA dan mahasiswa," kata salah satu peserta pawai taaruf yang mewakili kelompok Tapak Suci dari SMK Muhammadiyah Kota Ambon, Asrul Tunia, kepada Republika.co.id di Lapangan Merdeka Ambon, Kamis (23/2), pagi.
Di antara para peserta pawai juga banyak yang memakai pakaian adat. Sekitar pukul 07.30 WIT, para peserta mulai berbaris merapikan rombongan pawai masing-masing. Para penonton yang di dominasi ibu-ibu pun tampak mulai berdatangan untuk menonton pawai taaruf di Lapangan Merdeka Ambon.
Anak-anak mereka banyak yang ikut menjadi peserta pawai taaruf. Ratusan peserta pawai taaruf dari Lapangan Merdeka Ambon akan menyusuri jalan-jalan di Kota Ambon menuju Islamic Center Ambon.