REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono berharap pilkada DKI Jakarta berlangsung menggembirakan. Hal tersebut, kata dia, sudah ada di surat edaran pemprov DKI.
Sepanjang jam mulai pemilihan sampai nanti penghitungan suara, Sumarsono menuturkan, akan ada permainan biola, pemutaran lagu nasional ataupun daerah, salah satunya lagu daerah Betawi. "Jadi dibikin gembira-gembiranya lalu pakaian Betawi pun ada untuk menyambut sebagai penerima tamu," ujar Sumarsono di Kantor Bawaslu DKI Jakarta, Jakarta Utara Selasa (7/2).
Pria yang menjabat sebagai Dirjen Otda Kemendagri ini mengatakan akan ada anugerah demokrasi bagi kelurahan yang memenangkan tiga kategori penilaian. Pertama partisipasi masyarakat, kedua tingkat pelaku dalam pilkada, dan ketiga tingkat kenyamanan dalam pilkada.
"Yang penting seluruh TPS harus ada pengawasnya dan saya kira sudah disiapkan sampai hari ini dan saya tidak memperoleh informasi kurangnya tenaga pengawas atau TPS yang kosong tidak ada pemantaunya," katanya.
Sisi lain, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta Mimah Susanti mengatakan ada 13.023 pengawas yang terkumpul secara bersamaan di wilayah DKI Jakarta. Mimah mengatakan, pekan ini, pihaknya akan melakukan bimbingn teknis kepada seluruh jajaran pengawas tempat pungutan suara (TPS) di wilayah kecamatan.
"Ini tinggal pelaksanaan teknik. Kami harapkan semua pengawas TPS ini sudah siap bertugas. Peran mereka pada tanggal 15 (Februari) itu sangat penting, selain mereka bisa menyampaikan saran, mereka akan wajib membawa dokumen C1 hasil berita acara penghitungan suara sampai tiba di tingkat Kelurahan," ujar Mimah.