REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Polda Sumut meningkatkan pengamanan di tempat ibadah dan sejumlah objek vital. Hal ini menyusul ditemukannya bom berdaya ledak tinggi di Bintara Jaya, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (10/12) kemarin.
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Rina Sari Ginting mengatakan, arahan peningkatan pengamanan ini telah diinstruksikan kepada seluruh Polres di jajaran Polda Sumut.
"Semua anggota polisi yang ada di Sumut, baik di Polrestabes Medan maupun di Polres lain, agar meningkatkan kewaspadaan terkait ditemukannya bom di Bekasi. Apalagi ini sudah mendekati Natal dan pergantian tahun," kata Rina, Ahad (11/12).
Rina mengatakan, peningkatan kewaspadaan ini dilakukan di antaranya dengan penyuluhan, patroli dan penjagaan serta pengamanan yang dilakukan di seluruh Sumut.
Pengamanan pun, lanjutnya, akan difokuskan pada tempat-tempat ibadah. "Hari ini, petugas kepolisian sudah mulai mengamankan tempat ibadah, seperti Gereja dan tempat-tempat ibadah lainnya," ujar dia.
Gereja-gereja yang digunakan untuk perayaan Natal menjadi salah satu fokus pengamanan personel kepolisian. Hal ini, menurut Rina, dikarenakan perayaan Natal dan tahun baru yang semakin dekat.
"Sudah kami siagakan juga petugas untuk mengamankan perayaan Natal dan tahun baru. Kami juga akan mengamankan Masjid dan objek-objek vital yang ada di Sumut," kata Rina menjelaskan.