Rabu 30 Nov 2016 19:55 WIB

Ini Strategi Baru Anies-Sandi

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Esthi Maharani
Anies Baswedan (tengah) dan Sandiaga Uno (kanan)
Foto: Antara/Hafidz Mubarak A.
Anies Baswedan (tengah) dan Sandiaga Uno (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan cagub cawagub DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno menambah strategi baru kampanye. Setiap hari Rabu, pasangan nomor urut tiga tersebut akan menggelar kampanye tertutup yang rencananya akan dihadiri ribuan pendukungnya.

"Kalau forum seperti ini (kampanye tertutup) kita bisa memaparkan program kita," kata dia di GOR Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu (30/11).

Anies mengatakan, selama kampanye tertutup, ia akan menyampaikan 23 janji kerjanya kepada para pendukung. Cara ini dinilai efektif menyosialisasikan program-program yang telah dicanangkan jika terpilih dalam kontestasi Pilkada DKI.

Selain itu, lanjut Anies, di hari Rabu, Sandiaga Uno juga memiliki program 'Rabu Wirausaha'. "Bang Sandi juga ada program Rabu Wirausaha," ujar dia.

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan ini menambahkan, blusukan yang selama ini dilakukan juga akan diteruskan. Cara itu dinilai efektif untuk menyerap aspirasi dari masyarakat. Dengan blusukan, Anies merasa bisa melihat dan mendengar langsung keluhan masyarakat.

"Kalau kita blusukan bukan saja satu arah, yang paling penting menyerap aspirasi dan merasakan langsung dengan hati," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement