Selasa 22 Nov 2016 00:12 WIB

PDIP: Pemerintah Jokowi Demokratis, Rakyat Bisa Demo di Istana

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Didi Purwadi
Politikus PDIP Maruarar Sirait.
Foto: Antara
Politikus PDIP Maruarar Sirait.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Politikus PDIP, Maruarar Sirait menilai, pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla berhasil membangun negara demokratis secara berkualitas. Meski didukung kekuatan politik di Senayan, pemerintah Jokowi-JK tak lantas menjadi represif.

''Stabilitas dibangun tanpa represif. Pemerintahan Jokowi sangat kuat, namun demokratis. Rakyat bisa menyampaikan pendapat dan demo di Istana,'' kata Maruar, dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Senin (21/11).

Ia juga berterimakasih kepada Panglima TNI Benderal Gatos Nurmantyo dan Kapolri Benderal Tito Karnavian yang membantu menjada kondusivitas. Menurut anggota Komisi XI DPR ini, bangsa Indonesia adalah negara hukum. Sehingga, hukum harus menjadi panglima dan siapa pun tak boleh melakukan intervensi.

Pria yang akrab disapa Ara itu pun menyatakan Indonesia merupakan negara dengan ideologi Pancasila. Pancasila menjadikan Indonesia sebagai negara yang kokoh, solid dan bisa menghadapi kompetisi dengan negara-negara lain.

''Pancasila adalah living ideology. Banyak negara lain yang terkagum kagum dengan Pancasila,'' katanya. ''Kita harus bangga dengan Pancasila. Maka Pancasila jangan hanya dihapal, melainkan juga harus dilaksanakan dan diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari.''

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement