REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan potensi hujan lebat di 14 wilayah Indonesia selama dua hari ke depan, 25-27 Oktober 2016. Deputi Bidang Meteorologi, Yunus S Swarinoto mengungkapkan dari kondisi atmosfer terkini terdapat indikasi munculnya potensi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di sekitar wilayah Indonesia dalam periode beberapa hari ke depan.
Beberapa wilayah, yang berpotensi diguyur hujan lebat disertai kilat dan petir tersebut di antaranya, Jawa Barat, Jabodetabek, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, Gorontalo, Maluku Utara, Maluku Tenggara, Papua Barat, Papua.
"Masyarakat diimbau agar waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, pohon tumbang dan jalan licin," katanya, Selasa (25/10).
Selain itu bagi pengguna dan operator jasa transportasi laut, nelayan dan masyarakat di wilayah pesisir dihimbau untuk mewaspadai potensi gelombang laut tinggi dengan ketinggian antara 2,5 hingga 4,0 meter. Gelombang tinggi tersebut diantaranya akan terjadi di Laut Andaman, Perairan Enggano, Perairan Barat Lampung, Samudera Hindia Barat Bengkulu hingga Selatan Jawa Barat.