REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas BSI Bandung menyalurkan bantuan bagi warga koban bencana alam banjir bandang di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (24/09/2016).
Dua hari sebelumnya telah dilakukan penggalangan dana dengan membuka Posko BSI Bandung Peduli Garut, di Universitas BSI Bandung, jalan Sekolah Internasional No. 1-6 Antapani, Bandung.
Presiden BEM Universitas BSI Bandung M Nurul Ikhsan mengatakan, bantuan berupa uang tunai, pakaian layak pakai, beras, mie instan, susu, dan obat-obatan. Bantuan tersebut disalurkan langsung kepada warga melalui empat posko berbeda.
Pertama di Kampung Cimacan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. Bantuan diserahkan oleh dosen pendamping Universitas BSI Bandung, Lukmanul Hakim SIP MM. Lokasi selanjutnya Posko Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut di Markas KODIM 0611, Jalan Veteran Garut. Bantuan diserahkan oleh M Nurul Ikhsan kepada Isyara Ramadhan, petugas penerima bantuan BPBD Kabupaten Garut.
Lokasi berikutnya Posko Pimpinan Cabang Nahdatul Ulama, Jalan Pembangunan Garut. Bantuan diserahkan oleh Lukmanul Hakim kepada Ketua Umum MUI KHA Aceng Munir. Dan lokasi terakhir Posko Jelajah Garut, Jalan Ahmad Yani, oleh M Nurul Ikhsan kepada Hendri Hendriyanto, petugas penerima bantuan.
“Pengumpulan dan penyaluran bantuan ini merupakan bentuk upaya tanggap darurat dan kepedulian dari lektor, dosen, karyawan dan mahasiswa Universitas BSI Bandung, untuk meringankan beban masyarakat yang menjadi korban bencana banjir,” ujar Lukmanul Hakim.
Lukman menambahkan, kegiatan ini juga sebagai sarana latihan menanamkan jiwa kemanusiaan, kepekaan dan kepedulian sosial dari sivitas akademika Universitas BSI Bandung, terutama para mahasiswanya.
Isyara Ramadhan menyambut positif bantuan dari Universitas BSI Bandung. Dia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban dan membantu para korban bencana alam.
“Kami sangat berterima kasih kepada semua donatur dan tim relawan BSI Bandung Peduli Garut. Semoga upaya ini dapat menjadi amal ibadah dan keberkahan selalu berlimpah dari Alloh SWT,” kata Isyara.