Jumat 23 Sep 2016 22:43 WIB

PKB: Kami Sudah Berjuang Keras Usulkan Saefullah

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Ilham
Abdul Kadir Karding.
Foto: MPR
Abdul Kadir Karding.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Kadir Karding mengatakan, partainya sudah berjuang keras mengusulkan Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Saefullah untuk maju sebagai Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta. Namun, keputusan partai koalisi poros Cikeas memilih pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.

"Kita sudah berjuang keras sebagai wakil, tapi keputusan akhir seperti itu," kata Karding kepada Republika.co.id, Jumat (1/9).

Terkait munculnya nama Agus Yudhoyono, Karding mengaku baru mengetahui pada detik-detik pengumuman. Agus, kata Karding, bukan nama yang sudah disiapkan sejak lama, tapi sengaja disembunyikan.

Nama Agus muncul, saat diskusi panjang empat partai koalisi digelar di Cikeas. Saat itu, pasangan Agus-Sylviana ditawarkan.

"Setelah berdiskusi ada tawaran. Anak muda fresh, birokrat dan perempuan, dan akhirnya semua mengerucut Agus Harimurti dan Sylviana," ujarnya.

Koalisi poros Cikeas yang terdiri dari PKB, PPP, PAN dan Demokrat, memutuskan mengusung Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni sebagai pasangan Cagub-Cawagub DKI Jakarta. Pasangan ini dinilai mengejutkan karena sebelumnya tidak pernah muncul ke publik.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement