Jumat 23 Sep 2016 21:03 WIB

Agus-Sylvi Optimistis Bersaing di Pilgub DKI

Rep: Dian Erika Nugraheny/ Red: Karta Raharja Ucu
Agus Harimurti Yudhoyono  dan Sylviana Murni
Foto: olahdigital: Republika/Mardiah
Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta dari Poros Cikeas, Agus Yudhoyono- Sylviana Murni telah resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada Jakarta 2017. Keduanya menyatakan optimistis bersaing dengan dua paslon lainnya.

Pantauan Republika, pendaftaran Agus-Sylvi diterima KPUD DKI sekitar pukul 20.22 WIB. Setelah menyerahkan berkas pendaftaran keduanya kembali ke kantor DPP Demokrat di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat.

Agus tidak memberikan pernyataan kepada wartawan maupun pendukungnya. Hanya Sylviana yang mengisyaratkan yakin mampu bersaing dengan dua paslon lain.

"Semangat, pokoknya semangat," tutur Sylvi ketika disapa wartawan. Saat disinggung tentang kemunculan nama-nama lain yang menjadi pesaing keduanya, Sylvi enggan memberikan tanggapan.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi DKI Jakarta, Nachrowi Ramlie, menegaskan jika surat pengunduran diri Agus dari TNI sudah dibereskan sejak Jumat siang. "Sudah, sudah tadi siang," ujarnya singkat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement