Kamis 01 Sep 2016 11:15 WIB

Kapolri Berharap Ada Polwan Jadi Kapolda

Rep: Mabruroh/ Red: Andi Nur Aminah
Polisi wanita dari berbagai unsur (ilustrasi)
Polisi wanita dari berbagai unsur (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kepala Kepolisian RI Jenderal Tito Karnavian mengharapkan akan lahir Kapolda dari kalangan polwan. Para polwan ini menurutnya memiliki kemampuan untuk menjadi Kapolda juga.

"Kapolda belom ada lagi yang perempuan, saya berharap nanti ada calon dari polwan yang bisa jadi Kapolda," ujar Tito di Mabes Polri Jakarta Selatan, Kamis (1/9).

Menurut Tito para polwan ini memiliki banyak sekali kelebihan. Misalnya, resisten terhadap budaya koruptif. Terhadap hal-hal yang berbau psikologis ia juga menilai polwan lebih memiliki rasa sensitifitas. "Contohnya masalah perempuan dan anak-anak, kemampuan mereka dalam melayani publik relatif lebih baik. Sehingga saya berharap polwan ini bisa makin lebih baik dalam memperbaiki pelayanan publik termasuk citra polri," ujar Tito yang hadir di Rupatama memperingati hari jadi Polwan yang ke-68.

Tito berharap para polwan tidak hanya sering terlihat berada di jalan. Namun mereka juga dapat berkiprah di bidang koruptif seperti reserse. Dengan begitu, dia mengatakan polwan yang dapat berprestasi di bidang-bidang tertentu di kemudian hari bisa berprestasi kembali dengan menjadi Kapolsek, Kapolres, bahkan Kapolda.

"Ke depan, saya berharap suatu saat ada polwan yang bisa jadi Kapolri," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement